Rabu, 31 Oktober 2018

9 TIPS MENJADI MUSLIMAH CANTIK




Tips menjadi wanita cantik ialah:

1) Jadikanlah ghadul bashar (menundukkan pandangan) sebagai celak bagi kedua belah alis mata. Hal tersebut dapat membuat pandangan menjadi makin jernih dan bening.

2) Oleskanlah lipstik kejujuran dan kebenaran (alhaq) pada bibir, hal ini dapat membuat senyuman bertambah manis dan dihargai sesama.

3) Bedakkanlah raut wajah kalian dengan kosmetik yang berasaskan malu dan keadaban. Karna kesederhanaan lahiriah yang kalian biaskan itu akan menyejukkan mata yang memandang.

4) Lumurkanlah sabun istighfar ke sepelusuk anggota badan, karna hal tersebut bisa mengikis kotoran dosa dan kesalahan yang telah dilakukan.

5) Rawatkanlah rambut dengan hijab ISLAMI. Karna akan melindungi tubuh dan menambah aura kecantikan.

6) Sarungkanlah kedua belah tangan dengan gelang sedekah dan jari-jemari kalian dengan cincin ukhuwwah Islamiyyah. Karna suatu hari pasti akan temukan orang-orang soleh, yang nilaiannya setara dengan segunung emas permata.

7) Alunkanlah kemerduan dan kesyahduan suarakalian dengan tilawatul Quran dan zikrullah. Karna dengan khusyu dan penghayatan, ruh yang terpenuhi dengan keimanan Iman akan merasakan seperti lidah merasakan manisnya makanan.

8) Luruskanlah postur tubuh badan kalian denga ketulusan dalam menunaikan sholat dan Ibadah kepada Allah SWT. Karna tidak akan sia-sia keikhlasan atau keistiqomahan dalam mencari keridhoan-NYA.

9) Hembuskanlah nafas taabud wa taqarrub ilaALLAH ke dalam ruh dan sanubari. Karna hal tersebut dapat mnghiangkan kegelisahan dalam kehidupan.

Semoga bermanfaat bagi kita semua,terutama kepada wanita muslimah....Aam iin Ya Rabbal'alamiin

Salam santun ukhuwah penuh cinta...



MANFAAT TERAPI MINUM AIR HANGAT





Minum Air Hangat Setiap Bangun Tidur, Semua Penyakit Hilang, Perhatikan tata caranya.

_Setiap kali mencerna makanan/minuman yg suhunya berbeda dari temperatur tubuh kita (yang normalnya 37 derajat celcius) maka badan otomatis akan bekerja lebih keras. Air hangat membantu melancarkan kinerja tubuh dan terasa menyegarkan terutama pengidap masalah pencernaan._

Di Jepang sudah turun temurun kebiasaan minum air hangat begitu bangun tidur. Terbukti asosiasi medis Jepang memakai terapi air hangat untuk menangani berbagai penyakit kronis, antara lain : Berhasil menanggulangi penyakit: sakit kepala, gangguan jantung, badan pegal linu, epilepsi, arthritis, obesitas/kegemukan bronkitis,TBC,meningitis, asma, infeksi saluran kencing, sakit ginjal, diare, konstipasi (BAB), diabetes, penyakit mata, kanker, gangguan menstruasi, dan THT_

Metode terapi pengobatan :

Begitu bangun tidur, minumlah empat gelas air hangat, sebelum melakukan apa-apa, selanjutnya sikat gigi dan bersihkan mulut, tapi jangan makan-minum hingga 45 menit, kemudian 15 menit setelah makan-minum (sarapan) secukupnya, jangan makan-minum apapun selama 2 jam berikutnya.

Perhatikan daftar di bawah ini yg menunjukkan jumlah hari dalam penanganan terapi air hangat ini, yg terbukti menekan dampak penyakit secara signifikan :

Konstipasi (susah BAB): 10 hari.

Lambung/pencernaan: 10 hari.

Darah tinggi: 30 hari.

Diabetes (gula darah): 30 hari.

Tuberculosis: 90 hari.

Kanker: 180 hari (6 bulan).

Patut diketahui bahwa serangan jantung tidak selalu dirasakan melalui tangan kiri, waspadai sakit di daerah rahang
Seringnya berkeringat juga merupakan pertanda gangguan jantung dari penderita penyakit jantung yg menyerang saat tidur dan tidak bisa bangun.

Harap berhati-hati jika tiba-tiba ada rasa nyeri di bagian rahang.



11 Tips Sebelum Mengeluh




Sebelum  Kamu Mengeluh Ingatlah :

1. Hari ini sebelum kamu mengatakan kata-kata yang tidak baik, pikirkan
lah tentang seseorang yang tidak dapat berbicara sama sekali.

2. Sebelum kamu mengeluh tentang rasa dari makananmu, pikirkan
lah tentang seseorang yang tidak punya apapun untuk dimakan.

3. Sebelum
kamu mengeluh tidak punya apa-apa, pikirkanlah tentang seseorang yang meminta-minta dijalanan.

4. Sebelum kamu mengeluh bahwa kamu buruk, pikirkan
lah tentang seseorang yang pernah berada pada tingkat yang terburuk didalam hidupnya.

5. Sebelum kamu mengeluh tentang suami atau istrimu, pikirkan
lah tentang seseorang yang memohon kepada Allah untuk diberikan teman hidup.

6. Hari ini sebelum kamu mengeluh tentang hidupmu, pikirkan
lah tentang seseorang yang meninggal terlalu cepat.

7. Sebelum kamu mengeluh tentang anak-anakmu, pikirkan
lah tentang seseorang yang sangat ingin mempunyai anak tetapi dirinya belum juga diberikan momongan.

8. Sebelum kamu mengeluh tentang rumahmu yang kotor karena pembantumu tidak mengerjakan tugasnya, pikirkan tentang orang-orang yang tinggal dijalanan
dan tidak memiliki tempat tinggal.

9. Sebelum kamu mengeluh tentang jauhnya kamu telah menyetir, pikirkan
lah tentang seseorang yang menempuh jarak yang sama dengan berjalan.

10. Dan disaat kamu lelah dan mengeluh tentang pekerjaanmu, pikirkan
lah tentang pengangguran, orang-orang cacat yang berharap mereka mempunyai pekerjaan seperti anda.

11. Sebelum kamu menunjukkan jari dan menyalahkan orang lain, ingatlah bahwa tidak ada seorangpun yang tidak berdosa.


Rabu, 24 Oktober 2018

Mempercantik Ornamen Rumah dengan Pencahayaan




Bagi sebagian ibu rumah tangga, mebuat suasanya nyaman dirumah adalah hal utama. Tetapi banyak ibu rumah tangga yang tidak jarang merasa rumahnya tidak perlu untuk diberikan desain tambahan seperti pencahayaan ruang, karna lahan yang sempit atau terbatas.

Padahal kita sebagai ibu rumah tangga, penting untuk mengetahui fungsi ruangan dalam rumah, sehingga tidak perlu membeli furniture bagus dan mahal tetapi cukup berkreasi melalui pencahayaan, coba perhatikan cermin yang kita pakai dears, kita bisa membuatnya terlihat berbeda hanya dengan pencahayaan buatan, atau lemari diudut ruangan, lukisan, juga tanaman baik didalam ataupun luar ruangan. 

Ide berkereasi dalam rumah dengan cara mudah, selain bisa menggunakan tanaman hidup, bisa juga dengan pencahayaan, karna dapat membuat suasana dirumah menjadi berbeda cahaya juga dapat berfungsi sebagai penerangan, menambah keindahan ruang, dan memberikan kesan hangat.

Berbagai jenis lampu bisa digunakan dalam menghias ruangan kamu, tentu saja dengan penempatan yang bisa kita sesuaikan dears.

Sebelum kamu mendesain ruangan kamu dengan menggunakan pencahayaan, baiknya hitung dahulu beban kebutuhan listrik dirumah kamu, jangan sampai tidak cukup atau overload serta dana yang mendukungnya, langkah awal kamu dapat mengitung dahulu beban kebutuhan lampu dengan bertanya pada orang yang faham mengenai mecanical & electrical (M & E).

Untuk mengetahui tujuan utama dalam tata pencahayaan kita harus memahami fungsi pencahayaan tersebut dalam setiap ruangan, serta letak yang pas dalam ornamen atau interior yang kita miliki . Cara ini bisa menjadi pertimbangan kamu dalam mendesain tata cahaya, hingga kamu bisa membuat pencahayaanya nya menjadi kreatif.

Bagaimana Cara merancang pencahayaan diruangan kamu ?

1. List Bagian ruangan yg akan menggunakan lighting


Pertimbangkan area apa saja yang bisa kamu desain menggunakan cahaya, kemudian padukan dengan interior didalamnya, gunakan pencahayaan berdasarkan fungsional. Kamu bisa membuatnya pada cermin, meja & kursi, juga lemari.


2. Perhatikan pencahayaan antara ruangan yg kamu lighting dengan ruang-ruang disekitarnya.


Pertimbangkan juga pencahayaan sekitar ruangan, yang merupakan penampakan dari keseluruhan ruangan,  harus dapat menciptakan kenyamanan visual. Pencahayaan langit dan dinding juga menjadi salah satu bagian pencahayaan yang berperan didalamnya, kita bisa membuatnya lembut dengan menggunakan lampu jenis Down Light.

3. Pencahayaan pada langit-langit


Penggunaan cahaya pada langit-langit yang polos serta bersih, memungkinkan pencahayaan dapat terang maksimal, untuk meredupkannya kita bisa gunakan dekorasi lampu seperti model cincin yang menggantung, sehingga pencahayaanya tidak terlalu terang tetapi soft.

Jangan lupa tambahkan berbagai dekorasi dalam ruang kamu, sehingga kamu dapat berkreasi dengan maksimal, kamu dapat menggunakan pencahayaan juga pada lukisan atau dinding bertekstur, atau menerangi pohon dengan cahaya berwarna hijau, membuat kesan semakin hangat pada ruangan kamu.


Tulisan ini diikutsertakan dalam tantangan Blog Walking 25 okt 2018
dan ODOP day 13 


7 Cara Mudah Mengatasi Sakit Pada Anak dengan Obat disekitar Kita




Musim penghujan telah tiba, anak-anak mudah sekali terkena penyakit, terlebih setelah turun hujan mereka riang gembira bermain hujan bersama teman-temannya, jadilah batuk pilek mengisi keseharian anak setelahnya.

Panik ketika anak terserang penyakit!, Ketika hal ini terjadi baiknya kamu tenang ya dears, apa yang perlu kamu persiapkan dengan P3K seadanya yang ada disekitar kamu, simak ulasan penyakitnya di bawah ini beserta solusinya.

1. Batuk
Untuk mengatasi batuk pada anak, coba ambil jeruk nipis yang dicampur dengan madu, atau bisa juga bunga belimbing di campur dengan madu, atau kencur yang diperas kemudian dicampur madu, kemudian minumkan pada anak yang terserang batuk.

2.  Pilek dan Hidung Tersumbat
Untuk anak-anak, usahakan anak dapat menghirup udara yang hangat, caranya tetesi kain kasa dengan minyak kayu putih. Jaga suhu ruangan agar tetap lembab dengan mematikan AC, kemudian siapkan ember yang berisi air panas yang telah ditetesi tetesi minyak telon, kemudian taruh disalahsatu sudut ruangan.
Sedangkan untuk bayi, ambil biji pala utuh kemudian gerus halus, campur dengan minyak telon kemudian dioleskan ke pelipis anak.

3. Demam
Untuk mengatasi demam pada anak, berikan baju tipis, kompres air hangat, balurkan tubuh dengan bawang merah, berikan madu dan air kelapa muda untuk menetralisir demamnya.

4. Cacingan
Ada cara alami yang dapat membunuh cacing dari dalam perut, yaitu dengan menggunakan petai. Kandungan belerang dan tanin petai mampu membunuh cacing dalam perut dan mengeluarkannya melalui tinja

5. Diare
Memberi minum sebanyak-banyaknya untuk menggantikan cairan yang keluar untuk menghindari terjadinya dehidrasi. Gunakan Daun jambu biji yang muda di tumbuk dan diperas airnya, kemudian diminumkan pada anak, hal ini dapat mengurangi diare anak.

6. Luka Lecet
Bisa disembuhkan dengan madu lho dears. Madu kaya akan nutrisi, madu murni juga berkhasiat sebagai disinfektan. Caranya adalah oleskan sedikit madu pada bagian yang luka, diamkan selama beberapa menit, ulangi lagi mengoleskannya dalam 1 hari beberapa kali.

7. Sariawan
Sariawan pada anak bisa disebabkan oleh kuman dan kurangnya kebersihan mulut, cara mengatasinya adalah ambil daun saga kemudian tumbuk, peras airnya dan tetesi madu, kemudian oleskan pada bagian yang sariawan, ulangi sampai beberapa kali ya dears.

Tulisan ini diikutsertakan dalam tantangan estrilook One Day One Blog
#Day 12


4 Cara Mendidik Anak Perempuan, Kamu Harus Tau Dears





Selamat ya dears jika kamu memiliki anak perempuan 1, 2 atau bahkan lebih, Rasululloh pernah bersabda bahwa memiliki 2 anak perempuan yang ahlaknya baik, bisa mengantarkan kedua orang  tuanya menuju syurga. Kebayangkan dears, tetapi itu jika kita bisa mendidik anak perempuan kita seperti apa kata Rosululloh SAW.

Ternyata mendidik anak perempuan itu tidak mudah lo deras, sekali kakinya melangkah dan salah arah, maka didepannya adalah jurang, ya begitulah perumpamaan anak perempuan yang tidak terdidik dengan baik berdasarkan cara Islam, disini kita dapat menyimpulkan bahwa anak perempuan itu Istimewa, sebegitu istimewanya bahkan Islam telah mengatur bagaimana sebaiknya mendidik anak perempuan.

Berikut caranya yang kamu bisa terapkan :

1. Fondasi Agama yang kuat.
Imam Al Gazhali Mengatakan “ Pendidikan utama bagi anak perempuan adalah pendidikan agama”. Pendidikan Agama adalah pondasi  utama pendidikan keluarga seperti : Aqidah, Mengenalkan hukum halal haram, mengenalkan anak untuk beribadah (shalat)sedari dini (7 tahun), mengajarkan anak untuk mencinta Rosululloh, keluarganya, orang-orang yang shaleh terdahulu, dan mengajarkan anak membaca dan mengenal Al-Quran
Dan yang terjadi sekarang adalah justru sebaliknya, banyak orang tua yang resah, manakala anak tidak bisa Matematika, Bahasa Inggris, atau IPA, namun mereka tenang-tenang saja ketika anaknya tidak bisa membaca Al-Quran, tak mengerti adab dan hukum Islam.

2. Menutup Aurat
Membiasakan anak wanita menutup auratnya sedari kecil, dan apabila telah dewasa maka anak akan terbiasa dengan pakaian muslimahnya. Dan jika tidak dibiasakan sedari dini maka anak tidak akan terbiasa dengan pakaian muslimah sebagai identitasnya, sementara di sekelilingnya banyak orang yg tidak mengenakan busana muslimah.

3. Senang melakukan pekerjaan rumah
Latih anak perempuan untuk senantiasa membantu pekerjaan ibunya di rumah, mulai dari pekerjaan yang sederhana seperti ikut memasak, menyiangi sayuran, mengepel, menyapu, bersih-bersih rumah, dsb.
Berikan pemahaman pada anak, bahwa seperti apapun kesibukannya kelak, melakukan pekerjaan rumah tangga di rumah adalah termasuk ibadah.

4. Memelihara diri dan penampilan
Ajak anak perempuan untuk senantiasa rajin membersihkan dan merapihkan diri, seperti rajin menjaga kebersihan rambutnya yang tertutup hijab, memotong kuku agar tidak terlihat panjang serta bersih, mandi besar setelah haid, senantiasa menjaga kebersihan tubuh dari najis agar ibadahnya selalu terjaga .
Ajarkan anak perempuan agar tidak tabaruj yaitu dandan yang mencolok, sehingga membuat tertarik lawan jenis.


Tulisan ini diikut sertakan dalam tantangan estrilook One Day One Blog 
#Day 11






Minggu, 21 Oktober 2018

TANAMAN DALAM RUANG!, Membuat Sisi Lain Ruangan Menjadi Segar.


Pic Gardeners.com

Bosan dengan decorasi ruangan yang itu-itu saja dears?, ada banyak ibu rumah tangga dirumah yang terkadang bosan dengan wujud interior yang tata letaknya sama ditiap sisi ruang, namun ada beberapa dari mereka malah menjadi creatif dengan memindahkan interior ruangan dari satu sisi ke sisi yang lain dalam waktu berbeda, tentu saja maksudnya untuk mencari variasi view agar selalu terlihat berbeda. Tetapi tentu saja memindahkan intrior ruang yang memang berat tidaklah mudah.

Tapi taukah dears, kamu bisa melihat pojok ruangan atau dinding yang Asri tanpa harus kesulitan memindah interior ruangan kamu dengan cara menambahkan tanaman hias ke dalam rumah, maka kamu akan mendapati ruangan kamu berbeda dari biasanya.

Tanaman hias dalam rumah dapat menjadi pilihan untuk kamu yang memiliki keterbatasan ruangan, asalkan cukup sinar matahari dalam ruang, dan perawatan baik, maka tanaman akan terlihat segar dan hijau.

Tanaman hias dalam ruang dapat berupa tanaman hidup apa saja, bisa dari jenis tanaman sayur, kaktus, bunga hias, tanaman herbal, dan sebagainya. Tanaman dalam ruang baiknya pilih tanaman yang kecil dan tidak besar agar perawatannya mudah dan tidak mengganggu fungsi dari ruanggannya, seain itu penempatan tanaman juga harus disesuaikan dengan ukuran ruang.

Untuk pemilihan jenis tanaman kamu bisa memilih tanaman berbagai jenis kaktus, karna bisa disiram tidak terlalu sering,  setiap 2 minggu satu kali sangatlah cukup, begitu juga dengan berbagai jenis palem yang membutuhkan air tidak setiap hari

Pentingnya memiliki ruang hijau didalam rumah dapat menambah semangat bekerja, dan betah di rumah tentunya, untuk penempatannya sendiri bisa divariasi dengan menggunakan berbagaimacam perlengkapan baik yang sudah ada ataupun mudah didapat.

Bagian-bagian ruangan mana saja yang bisa kamu pilih untuk dipercantik menggunakan tanaman hias nan cantik, berikut keterangannya :

1. Tangga.


Pic by pinterest.com

Bosan lihat tangga yang kaku dan terlihat monoton, kamu bisa menambahkan tanaman kecil di tiap trap tangga dengan memakai batu-batuan hiass, atau dengan pot yang menarik. 


2. Dapur.

Pic by Pinterest.com

Ibu rumah tangga lebih sering menghabiskan waktunya didapur, maka agar tidak bosan dan memberi kesan hijau pada dapur beri tanaman hijau dipojok dapur atau atas meja.


3. Jendela.

Pic by Pinterest.com

Tempat yang baik untuk menaruh tanaman hias, selain matahari yang cukup tanaman juga bisa tumbuh dengan baik di dekat jendela.


4.Meja


Pic by Pinterest.com

Jangan lupa menaruh tanaman di atas meja makan atau meja kerja, ini dapat meningkatkan mood, dan memberikan kesan adem.


5. Pojok ruangan

Pic by Pinterest.com

Biasanya bagian ini lupa dan terbengkalai, padahal jika kita mau care menyulap pojok ruangan menjadi tempat yang nyaman untuk di pakai, kenapa tidak. Kamu bisa menaruh tanaman hias beraneka ragam sehingga ruangan tersebut bisa menjadi tempat membaca atau menuangkan ide-ide menulis kamu.


6. Dinding

Pic by Pinterest.com


Dinding polos memang membosankan, untuk itu beri decorasi tanaman hias pada dinding, selain segar ketika mata memandang, dan menambah kesan adem pada rumah.

Jangan lupa rawat tanaman dengan baik, gar daunnya tetap hijau dan tidak menguning, sesekali beri matahari yang cukup dengan di taruh diluar sekitar setengah jam kemudian masukan kembali ke dalam ruanan. Gunakan pot yang menarik agr sedap di pandang mata, beri sedikit nutrisi setiap bulan agar tetap subur. Siram tanaman sesuai kebutuhan, dan beri upuk secara teratur untuk menghindari hama tanaman.


Tulisan ini diikutsertakan dalam tantangan estrilook Blog Walking 22 okt dan ODOB 10






BERMANFAAT BAGI KESEHATAN, Tanam 4 jenis tanaman ini dalam ruanganmu.




Selain menambah keindah dalam ruangan tanaman juga menghasilkan oksigen yang baik bagi kesehatan, sehingga yang menghirup udara dalam ruang tersebut menjadi segar dan sejuk, sedangkan kenyamanan pada ruangan bisa didapatkan dari tata letak dekorasi ruangan, yaitu bagaimana menaruh tataletak interior dalam ruangan, efek pengecatan atau bentuk ruangan.

Ada beberapa jenis tanaman yang bisa menambah nilai estetika dalam ruangan, tetapi manfaatnya sangat baik untuk kesehatan, Berikut tanaman-tanaman hias tersebut :

1. Lidah Mertua
Tanaman ini dapat menetralisir racun yang di hasilkan dari asap rokok di udara, hanya dengan 5 helai daun lidah mertua dewasa, dapat menyerap dan membersihkan racun ruangan seluas 100m3. Tanaman ini mampu merubah CO2 menjadi oksigen dengan baik dimalam hari, pastikan sinar matahari yang cukup agar tanaman tetap segar




2. Spider Plant
Tanaman hias yang memiliki tinggi hanya mencapai 60cm ini, berasal dari afrika dan sudah banyak tersebar di Indonesia. Tanaman hias ini mampu menyerap benzena, karbon monooksida, formal diheda, xelina, bahan kimia industri karet, serta percetakan.



3. Sirih Gading
Tak hanya senyawa benzena, tanaman sirih gading ini mampu menyerap senyawa formaldehida. Tanaman hias ini berasal dari Australia, Indocina, Jepang, Malinesia, dan banyak tersebar di Indonesia.


4. Pakis.
Taman ini tidak tahan panas, dan dapat menyerap asupan air yang sangat banyak,. Bisa di tanam langsng di tanah, di gantung, di taruh dalam pot, atau di tempel pada tanaman lain. I pohon pakis dapat menyerap polusi udara dalam ruangan seluas 30m3. Senyawa xilene pada tanaman ini dapat menyerap asap roko yang di masukan dalam metabolisme tanaman pakis kemudian di keluarkan menjadi zat yang bermanfaat.






Tulisan ini diikutsertakan dalam tantangan estrilook One Day One Blog Day 9

Pic by : viralbun.com, flowersandfancies.com, alphaplantes.com, bukalapak.com, blogunik.com, pinterest.com


Sabtu, 20 Oktober 2018

KAMU PENCINTA MAKANAN PEDAS?, Begini Cara Mengajak Anak Menyukai Rasa Pedas.






Si kecil sudah terlepas dari mp asinya, pastikan tetap memberikan makanan yang sehat buatan sendiri ya dears.

Mulailah membuat menu berbeda pada anak, dahulukan memperbanyak sayuran baru kemudian imbangi dengan lauk pauknya, pastikan kamu kreatif mengolah makanannya ya dears, agar tidak monoton dan anak tidak bosan.

untuk mengajarkan anak makan pedas, pastikan sesuai dengan keadaan tubuh dan perutnya, perhatikan setiap menggunakan cabai, baiknya gunakan cabai merah keriting mulai dari 1 potong saja kemudian nambah sedikit demi sedikit menjadi 2 potong dan seterusnya.

kamu juga bisa mengganti cabai dengan lada utuh, cara pakainya bisa digerus halus, dengan jumlah mulai dari satu kemudian tambah dua dan seterusnya.

yang harus di perhatikan adalah lihat reaksi anak setelah makan, jika menangis baiknya hentikan, tetapi jika anak kuat boleh diteruskan, jangan lupa cek juga reaksi tubuh dan perutnya setelah makan, apakah baik2 saja, atau malah buang2 air. Hentikan jika ada reaksi yang membuat anak BAB atau perut sakit, itu artinya anak tidak kuat untuk memakan makanan pedas.

Untuk memulai makan pedas dihari pertamanya pastikan kondisi anak sedang sehat ya dears dan tersedia minuman atau makanan penghilang pedas saat ia memerlukannya, untuk pemakaian cabai cara masaknya bisa dimasukan ke dalam sayur bening atau soup untuk lada. Ingat harus ada progress untuk setiap kali ada peningkatan pemakaian pada cabai dan ladanya ya dears.

Anak yang mp asinya terbiasa dengan memakan makanan original tanpa perasa biasanya langsung suka dengan penambahan rasa pedas tersebut, tetapi anak yang mp asinya sudah memakan makanan yang tercampur dengan perasa seperti garam dan perasa makanan lainnya, maka reaksinya berbeda-beda, ada yang responnya tertarik karna rasa baru, atau bahkan tidak suka sama sekali.

Tapi jangan dipaksa ya deras, biarkan ia terbiasa sendiri dengan pedasnya, jika kamu suka pedas dan masak makanan pedas di rumah, maka si kecil pun akan terbiasa.

Tulisan ini diikutsertakan dalam tantangan estrilook One Day One Blog Day 8.

Jumat, 19 Oktober 2018

5 TIPS CARA SEMENJAGA TUBUH AGAR TETAP SEHAT ALA ROSULULLOH SAW



5 TIPS! Cara Menjaga tubuh agar tetap sehat ala Rosululloh SAW.

Tau kan Dears, menjaga kesehatan tubuh kita itu sangat penting, sebagai muslim wajib hukumnya agar tubuh kita mendapatkan haknya dengan baik setelah seharian bekerja, salah satunya adalah dengan cara tidur lebih cepat dan bangun lebih pagi.

Memetik pelajaran berharga dari Rosululloh SAW manusia paling sempurna, adalah bagaimana cara menjaga kesehatan tubuh kita dengan baik sesuai tuntunan ajaran Islam yang patut kita tiru dalam Hal menjaga kesehatan.

Berikut tips menjaga kesehatan ala Rosululloh SAW yang patut kita tiru :

1.    Mandi pagi sebelum subuh atau sekurang-kurangnya sejam sebelum matahari naik.
Cara mandi kucurkan air ke seluruh tubuh, termasuk bagian kepala. Air yang meresap ke dalam tubuh dapat mengurangi lemak, menghilangkan pusing, sebagai theraphy untuk sakit vertigo dan penyakit jantung.

2.    Minum segelas air sejuk (bukan air es) dipagi hari.
Untuk mendapatkan air sejuk alami, caranya adalah rebus air sumur, setelah agak dingin tuang air ke dalam botol hijau endapkan diruang terbuka (berembun) diamkan selama semalam, dan minum esok pagi setelah mandi sebelum subuh. Fungsi dari botol hijau adalah tidak menyerap sinar uv yang masuk kedalam air yang berembun sehingga baik untuk kesehatan

3.    Saat sholat malam usahakan untuk bertafakur (yaitu sujud sekurang kurangnya semenit selepas membaca doa).
Gerakan tersebut bisa menghikangkan sakit pening atau migrain.
Hal ini sudah banyak diteliti, kenapa dalam sehari kita perlu sujud agak lama di akhir shalat, terutama pada saat sholat malam, karna ada beberapa milimeter ruang udara dalam saluran darah dikepala yang tidak dipenuhi darah, untuk itu bersujud adalah cara yang harus dilakukan agar darah mengalir ke ruang udara yang kosong tersebut, sehingga saat itu adalah fungsi maksimal otak sedang dalam puncaknya.

4.    Tidak mencampur ke dua makanan secara bersamaan, hewan yang hidup didarat dengan hewan yang hidup diair.
Hindari memakan ikan dan ayam secara bersamaan, dikhawatirkan akan cepat mendapat penyakit, karna dalam badan ayam mengandungi ion + ve, manakala dalam ikan mengandung ion-ve, jika dalam suapan ayam bercampur dengan ikan maka terjadi tindak balas biokimia yang berakibat bisa merusak USUS kita.

5.    Nabi juga mengajar kita makan dengan tangan kanan, gunakan jari saat menyuap, dan setelah habis makanan hendaklah menjilat jari.
Bahwa terdapat enzim RNAse pada jari yang dapat menguraikan makanan 10 kali lebih cepat dibanding alat bantu seperti sendok.

Karna Sehat adalah peting, jika tubuh kita sehat maka untuk terus beribadah pun kita bisa maksimal dan lebih khusyu tentunya.

Tulisan ini diikut sertakan dalam tantangan Estrilook Group One Day One Blog #7

Rabu, 17 Oktober 2018

8 Kiat Membangun Hubungan Harmonis Bersama Suami


Kiat-Kiat Membangun Hubungan Harmonis Bersama Suami

Membangun hubungan harmonis bersama suami harus terus ditumbuhkan, karna kelak diusia pernikahan yang tidak lagi muda, kita harus tetap merasa bahagia bersama suami sepeti di awal pernikahan

Hubungan pernikahan tentu saja pasti mengalami pasang surut permasalahan yang harus terus diselesaikan bersama, untuk itu di perlukan kiat-kiat menjaga hubungan harmonis
bersama suami yang perlu kita ketahui.

Dears berikut ini beberapa tips agar hubungan suami/istri semakin harmonis:

  1. Luangkan waktu yang cukup
Salah satu kunci menjaga hubungan agar harmonis adalah memberikan waktu yang cukup untuk pasangan. Sediakan waktu khusus untuk berkumpul bersama keluarga dan menjalin komunikasi yang terbuka dengan pasangan. Luangkan waktu untuk berbicara dari hati ke hati dan dengarkan apa yang ingin disampaikan oleh pasangan kita.

  1. Cari waktu yang tepat untuk membicarakan hal penting.
    Berhati-hatilah jika berbicara hal yang penting ketika
    suami sedang lelah atau sibuk. Dalam kondisi seperti ini pikiran cenderung tidak tenang sehingga mudah terbawa emosi.Maka sebisa mungkin berbicaralah ketika waktu senggang dan pasangan kita dalam kondisi yang tenang.

  1. Jadilah pendengar yang baik
    Simaklah apa yang dikatakan
    suami dengan penuh perhatian sehingga kita mengetahui perasaaan dan apa yang diinginkan oleh pasangan kita.Terkadang dalam pembicaraannya tersimpan harapan ataupun keinginan. Maka tanggapilah dengan menjadi ungkapan yang baik.

  1. Bersikap toleran dan pemaaf.
    Terimalah pasangan kita apa adanya dan beri kesempatan untuk menjadi pribadi yang lebih baik.
    Keberadaan kita di sisinya adalah untuk membantunya agar bisa berkembang lebih baik bukan sekedar menghakimi kekurangannya. Maka di kala pasangan berbuat kesalahan maafkanlah dan beri bimbingan dengan sikap yang terbaik. Jadikanlah pasangan kita sebagai kekasih sekaligus sahabat sejati. Termasuk sikap toleran adalah tidak memaksakan selera kita kepada pasangan. Namun sebagai wujud cinta dan kasih sayang, kita bisa mengingatkan kepadanya untuk mengambil keputusan yang terbaik.

  1. Jangan membuka kelemahan pasangan di hadapan orang lain.
    Jika ini kita lakukan akan membuatnya minder dan membuat hubungan menjadi kurang harmonis.

  1. Melengkapi kekurangan pasangan
    Ketika menjumpai kekurangan pasangan bantulah memperbaiki dengan santun dan bersiaplah untuk melengkapi kekurangannya dengan kelebihan yang kita miliki.

  1. Jangan membanding-bandingkan dengan pasangan orang lain
    Jangan berpikir bahwa pasangan orang lain lebih baik dan beranggapan jika kita menikah dengannya tentu akan bahagia.
    Pendapat demikian tidaklah dibenarkan. Maka bersabarlah menghadapi kekurangan pasangan disertai dengan ikhtiar memperbaiki keadaan.Alihkan pikiran kita dengan berbagai kenangan indah tentangnya.Hargai apa yang telah ia berikan kepada kita.Perbanyaklah rasa syukur atas karunia pasangan yang telah Allah berikan kepada kita agar kenikmatan yang Allah beri kian bermakna.

  1. Melihat kelebihan pasangan bukan sekedar kelemahannya
    Untuk menumbuhkan rasa optimis lihatlah kelebihan pasangan kita jangan selalu mengungkit-ungkit kekurangan pasangan.


Tulisan ini diikutsertakan dalan Blog Walking #2
Dan one day one blog Day 6

Selasa, 16 Oktober 2018

Muslimah Cantik Alami



MUSLIMAH CANTIK ALAMI
.
Di antara salah satu nikmat yang Allah berikan kepada wanita adalah kecantikan, cantik alami tidak berlebihan, serta ditujukan hanya untuk suami adalah keutamaan, karna menjaga kecantikan di rumah adalah termasuk ibadah, serta dapat menjaga keutuhan rumah tangga.
.
Cantik dari luar belum cukup, tetapi harus cantik juga dari dalam, caranya adalah : hindari marah, bersuara lembut dan pelan, selalu tersenyum,dan merawat diri dengan meminum herbal atau jamu-jamuan.
.
Cantik dari luar adalah dengan merawat kulit wajah dan tubuh, salah satu yang terpenting adalah memperlambat terjadinya penuaan dini dan agar terlihat fresh dan segar.
.
Berikut tips-tips alami mencegah penuaan dini secara alami :
.
~ Mengkonsumsi makanan yang mengandung omega 3
Manfaat mengkonsumsi Omega 3 adalah untuk kecerdasan otak, kesehatan mata, jantung, bahkan mencegah penyakit kanker.
Omega 3 terdapat pada : ikan tuna, kacang-kacangan, telur ayam, dan bebek, Bayam, kangkung, Daun kelor, Daging sapi, & susu kambing.
.
~ Rutin melakukan perawatan Mata setiap hari
Manfaat merawat mata : Untuk mengindari kerutan pada mata, menghindari mata panda, dan agar mata terlihat cerah berbinar
Cara perawatan mata alami bisa didapatkan dari mentimun, alpukat, putih telur, lemon dan madu yang dioleskan di sekitar mata
.
~ Hindari gula untuk dimakan, tetapi dioles.
Untuk kecantikan, gula bukan untuk di makan tetapi untuk di oleskan di sekitar mata dengan cara dibuat masker
.
~ Jangan malas menggunakan sunscreen
Sunscreen alami bisa didapat dari tanaman lidah buaya dan buah alpukat
.
~ Sebelum tidur olesi wajah dengan Minyak zaitun agar kulit senantiasa terjaga kelembabannya.
Semoga bermanfat..
Tulisan ini diikutsertakan dalam tantangan one day one blog
Day 4

12 Kebiasaan Istri yang Disukai Suami




12 Kebiasaan Istri yang disukai suami.
Menjadi kebahagiaan bagi suami itu nda mudah lho dears, tapi tidak susah juga, cukup hanya dengan membuat suami tersenyum ketika pulang dari bekerja sudah menjadi ladang pahala bagi kita para ibu yang seharian menunggu dirumah.

Jangan malas berdandan ya dears saat suami datang, karna dalam Islam berhias untuk suami adalah kewajiban.

Jadilah seorang isteri yang senantiasa menyenangan bila dipandang dan menghibur ketika ia lelah.

Sambutlah dirinya hingga ia terlihat bahagia. Sediakanlah air untuk membasuh rasa dahaga karna jauhnya perjalanan, jadilah wanita yang senantiasa melayaninya disaat dia membutuhkanmu.

Kebiasaan-kebiasaan yang dilakukan kita untuk suami semoga menjadi amal soleh kelak, dan menjadi ladang ibadah tentunya.

Berikut beberapa kebiasaan kita yang ternyata disukai suami

1. Berusahalah berhias secantik mungkin jika bersama suami.
Jangan di balik ya dears, gunakan pakaian terbaik dan berhias ketika suami ada di rumah, dan gunakan pakaian sederhana tanpa make up ketika suami tidak ada di rumah

2. Tampakkan wajah yang selalu ceria dan berseri di depan suami.
Jangan lupa tersenyum ketika suami pulang ke rumah ya dears, seakan ada tamu special yang kita tunggu kedatangannya.

3. Banyaklah memberi perhatian kepada suami. Dengan perhatianmu maka akan membuat dirinya merasa nyaman
.
Sambil duduk dan memberinya air minum kita bisa komunikasi dengan menanyakan keadaan kantor dan hal2 yng ringan.

4. Terimalah apapun pemberian suami.
Jangan mengeluh terhadap apaun pemberiannya, tunjukan padanya apapun yang diberikan pada kita adalah special.
5. Jangan banyak menuntut kepada suami dengan hal-hal yang masih belum bisa ia penuhi.
Jdilah ibu yang baik dan penuh syukur, jika keinginan kita tidak terlaksana hari ini, tetaplah menerima apapun yang sudah dipenuhi suami dan jangan mengeluh


6. Hindarilah membantah apa yang suami ucapkan.
Jadilah YES girl didepan suami ketika sedang berbicara.


7. Selalu taatilah segala permintaan ataupun perintah suami sepanjang bukan hal kemaksiatan.


8. Temani suami di saat makan. Dengannya ia akan merasakan kenikmatan dalam kebersamaan.


9. Hindarilah melakukan sesuatu yang tidak disukai suami.


10. Janganlah suka keluar rumah jika tak ada keperluan penting. Karena rata-rata seorang suami tidak menyukainya.


11. Hiburlah suami disaat ia dalam kesedihan.


12. Dan yang tak kalah penting, usahakan selalu turuti permintaan suami jika hendak mengajak tidur bersama sepanjang tidak ada hal-hal yang menghalangi untuk melakukannya.

Tulisan ini diikutsertakan dalam One day one blog
#Day 3

Senin, 15 Oktober 2018

MASAK SEHAT, MUDAH, DAN CEPAT! Untuk ibu rumah tangga yang bekerja




Masak sehat, mudah, dan cepat, untuk ibu rumah tangga yang bekerja

Setiap pagi para ibu dirumah berpacu dengan waktu untuk menyiapkan bekal suami dan anak-anak yang akan berangkat beraktifitas.

Bekal makan diperlukan agar tetap sehat, fresh, dan terjaga kebersihannya. Bagi ibu rumah tangga yang bekerja dibutuhkan menu makanan yang simple tapi tetap variatif agar tidak bosan, karnanya ibu harus kreatif menyiapkan bekal makan untuk di bawa.

Untuk menyajikan makanan yang cepat dan praktis, tidak harus tumis lho bu, kita bisa membuat masakan kesukaan yang olahannya lama dan ribet menjadi lebih praktis mudah dan cepat, caranya adalah dengan menggunakan bumbu olahan buatan sendiri, kita bisa membuatnya dirumah ketika libur tiba dengan menggunakan blender dan bahan rempah-rempah yang mudah didapat.

Dengan bumbu olahan sendiri kita bisa membuat makanan kesukaan tanpa ribet, namun tetap menggugah selera setiap hari.

Berikut Tips membuat bumbu olahan buatan sendiri :

Peralatan pelengkap : Blender, Jar atau tempat penyimpanan kaca
Bahan Utama : Bawang merah, Bawang putih, Kemiri, Kunyit, Cabai merah kriting, jahe.
Bumbu pelengkap untuk menumis : Minyak sayur

Cara membuat Bumbu putih
Bawang putih dan kemiri dihaluskan menggunakan blender dan minyak sayur, kemudian ditumis sampai matang, sisihkan/masukan dalam jar tunggu sampai agak dingin, kemudian masukan kedalam kulkas

Cara membuat bumbu orange
Bawang merah dan minyak sayur masukan ke dalam belnder sampai halus, kemudian tumis sampai matang, angkat dan tiriskan, masukan ke dalam jar kaca, setelah agak dingin masukan ke dalam kulkas.

Cara membuat bumbu kuning
Kunyit dan jahe masukan ke dalam blender, tambahkan minyak sayur, blend  sampai halus, tumis sampai matang, angkat dan masukan ke dalam jar, setelah agak dingin masukan ke dalam kulkas

Cara membuat bumbu merah
Cabe merah keriting masukan ke dalam blender, tambahkan minyak sayur, blender sampai halus, tumis sampa matang, angkat dan masukan ke dalam jar, setelah agak dingin masukan ke dalam kulkas

Catatan :
~ sebaiknya gunakan wadah atau tempat kaca agar tidak berbau.
~ banyaknya bumbu disesuaikan ya bu, tergantung kebutuhan, saya biasanya menggunakan bumbu ukuran seperapat, dan di blend semua
 ~ Menumis bumbu gunanya agar bumbu awet serta tahan lama ketika disimpan dalam kulkas, saya biasanya sampai 2 minggu.


Apa saja makanan enak yang bisa ibu masak sehari-hari dengan cepat memakai bumbu olahan dasar, berikut ini menunya :

1. Ikan Tongkol Ala Sarden sehat
Bumbu Dasar : Bumbu Putih, Orange, dan merah
Bahan Utama :
~ Tongkol cue potongan
~ Kangkung Ambil daunnya
~ Daun Bawang
~ Garam
~ Gula

Cara Memasak : Tumis sebentar Bumbu Putih Orange dan merah hingga ter campur menjadi satu, masukan air secukupnya, Masukan ikan Tongkol yang sudah dibersihkan, masak hingga matang, terakhir masukan kangkung daun bawang kemudian matikan api, masukan garam dan gula, Sajikan

2. Balado Kentang.
Bumbu Dasar : Bumbu Putih, Orange, Merah
Bahan Utama :
~ Kentang potong dadu goreng hingga kering, tiriskan
~ Udang yang sudah di bersihkan
~ Petai
~ Cabe merah besar buang bijinya, iris tipis2
~ Garam
~ Gula

Cara Memasak : Tumis bumbu dasar sebentar, aduk hingga tercampur rata, masukan udang, petai sampai matang, masukan kentang yg sudah di goreng, masukan irisan cabai merah besar sebagai pelengkap, matikan api, masukan gula dan garam, balado kentang siap di sajikan.

3. Gulai Kikil
Bumbu Dasar : Bumbu Putih, Orange, dan Kuning
Bahan Utama :
~ Kikil sapi
~ Daun Salam
~ Serai
~ santan kelapa parut
~ Garam
~ Gula

Cara Masak : Tumis Bumbu Dasar Sebentar, sampai tercampur rata, masukan daun salam, serai, Beri air secukupnya, masukan kikil sapi yang sudah di bersihkan, godok hingga air agak surut dan kikil empuk, kesilkan api masukan santan kelapa, masak hingga santan matang, dan gulai kikil siap di sajikan.

Dan masih banyak lagi menu kesukaan yang enak dan praktis yang bisa Ibu Coba dengan bumbu dasar di atas.

Selamat memasak Para Ibu, Tetap menjadi yang terbaik meski hanya menyiapkan bekal.
Selamat memasak.